Himatan Mengabdi (2/2/2015)
Program kerja pertama dari Divisi Pengabdian Masyarakat, Departemen Keprofesian, telah selesai diselenggarakan. Satu hari yang penuh perjuangan dan makna. Berawal sederhana dari sebuah telefon Bu Neni tepat seminggu yang lalu. Pembicaraan ringan yang sangat memperlihatkan excited Bu Neni untuk bekerja sama dengan kami. Setelah berbagai persiapan, tiba hari itu tepat 2 Januari 2015. Mengawali hari dengan bangun Shubuh dan packing untuk kembali ke kota "perjuangan", Jatinangor. Sedikit mengalami keterlambatan perjalanan, hingga akhirnya sampai dan bergegas ke kosan. Hanya beberapa menit untuk cuci muka dari polusi kendaraan dan ganti kemeja coklat kebanggaan, kemudian bergegas ke kampus tuk mempersiapkan segalanya.
Gazebo tanah, tempat paling setia selain sekre dan ruang kelas lantai 2 yang menjadi tempat pertemuan saya dengan anak-anak Himatan saat itu. Terlihat ada dua sosok tidak familiar di antara mereka. Mereka adalah dua warga (sebutan: alumni Himatan), Kang Galih S (Soil'06) dan Kang Galih C. (Soil'03), sosok yang menunjukkan Soilers sejati dan (masih) cinta dengan HIMATAN-nya. Tema Himatan Mengabdi pertama ini yaitu Pengenalan Hidroponik dan Media Tanam dimana Bu Neni menjadi pembicaranya.
As usual, kegiatan pengabdian ini mengundang para petani di Desa Pasigaran Tanjung Sari. Ditemani hujan deras mengguyur kota, perjalanan kami pun dimulai. Sekitar 45 menit perjalanan menuju lokasi yang asing bagi kami, terbayar dengan sambutan hangat dari keindahan alam selepas hujan di bawah bukit. Setelah semuanya siap, penyuluhan pun dimulai oleh Bu Neni kepada para petani. Peran HIMATAN di hari itu menjelaskan instalasi hidroponik secara langsung ke petani. Respon yang sangat positif dari mereka yang masih awam dengan solusi teknologi atas keterbatasan lahan saat ini. Dua jam berlalu sangat cepat. Hari semakin sore tepat dengan berhentinya rintik hujan. Foto bersama pun menjadi penutup dari kegiatan hari itu.
RDN
Comments
Post a Comment