Filosofi Burung

Suara berpadu kembali menuju sangkar
Di kala langit sangat biru sempurna
Dahan mungil menyimpan kehidupan
Tertiduri daun merendahkan kepala

Ku seorang yang menunggu
Sampai senja tak lagi merekah
Sampai bau tanah lelah membumbung
Lalu malam

Kucinta malam tadi
Kuratan menyilaukan sesekali
Sisanya menjauhi lagi
Bayang siapa di depan diri
Mungkin, hanya imaji

Sederhana bila nak berkerumunan
Filosofi burung yang bersua kemarin
Setia menegakkan kepala hanya tuk menatap
Mereka yang hanya bersayap
Tapi tak lalai berbagi hati

RDN

Comments

Popular Posts